Pengisian Pamong Kalurahan Formasi Dukuh Demangan
Administrator 19 Juni 2023 14:51:42 WIB
Kepada Yth:
Segenap Warga Kalurahan Wonokromo, Pleret, Bantul, D. I.Yogyakarta
Dan Seluruh Warga Negara Indonesia
Di Tempat
Dengan Hormat,
Bersama ini kami selaku Panitia Pengisian Lowongan Pamong Kalurahan Wonokromo,
Kapanewon Pleret, Kabupaten Bantul, memberitahukan bahwa kami akan melaksanakan
kegiatan Pengisian Pamong Kalurahan formasi Dukuh Demangan dengan persyaratan umum
sebagai berikut
1. Berpendidikan paling rendah Sekolah Menengah Atas atau yang sederajat;
2. Berusia paling rendah 20 (dua puluh) tahun dan paling tinggi 42 (empat puluh dua)
tahun pada tanggal akhir pendaftaran;
3. Terdaftar sebagai Warga Negara Indonesia; dan
4. Memenuhi kelengkapan persyaratan administrasi.(lihat pengumuman dan formular)
Sehubungan dengan informasi tersebut diatas, bagi warga yang memenuhi persyaratan umum
di atas dapat mendaftarkan diri pada Sekretariat Panitia di Komplek Kantor Kalurahan
Wonokromo mulai pukul 09.00 WIB s.d 14.00 WIB pada masa pendaftaran tanggal 26-28 Juni
2023 di jam kerja.
Untuk jadwal kegiatan, tata tertib, dan form dokumen syarat-syarat pengisian lowongan
pamong Kalurahan Wonokromo terlampir dalam surat ini. Informasi lebih lanjut dapat
menghubungi Sekretariat Panitia di Nomor Telp/WA : 0813 2872 7519.
Demikian surat pemberitahuan ini kami buat, atas perhatian dan kerjasama kami sampaikan
terima kasih.
Hormat Kami,
Ketua Panitia Pengisian Lowongan Pamong Kalurahan Wonokromo.
Download Formuir Dokumen Syarat-Syarat:
1. Jadwal Pelaksanaan
2. Tata Tertib Panitia Pengisian Pamong Kalurahan 2023_Dukuh Demangan
3. Pengumuman Pengisian_Calon Dukuh Demangan
4. Formulir Formuir Dokumen Syarat-Syarat
5. Surat Permohonan Verifikasi NIK pencalonan Dukuh ke Dukcapil (lihat di Instagram
@disdukcapilbantul (https://www.instagram.com/p/CfAxsiYPL2F/)
6. List Data KTP ke Dukcapil
7. Tata Cara Verifikasi NIK: https://www.instagram.com/p/CfAxsiYPL2F/
Dokumen Lampiran : FORMULIR PENGISIAN DUKUH DEMANGAN
Komentar atas Pengisian Pamong Kalurahan Formasi Dukuh Demangan
Formulir Penulisan Komentar
TAUTAN
Kalender Hijriyah-Masehi 2024
Habib
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- INFO GRAFIS ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA KALURAHAN TAHUN 2024
- INFO GRAFIS REALISASI ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA KALURAHAN TAHUN 2023
- PENGUMUMAN PEMENANG PENGADAAN BARANG DAN JASA KEGIATAN PENGADAAN GROBAK PIKULAN KHAS SATE KLATHAK
- PENGUMUMAN PENGADAAN GROBAK PIKULAN KHAS SATE KLATHAK (TPBJ DANAIS TAHUN 2023)
- Pengumuman Pemenang Program Launching IFS WBTB Sate Klatak BKK Danais Kegiatan Pengadaan Papan Nama
- Pengumuman Pengadaan Papan Nama Warung Sate Klatak program BKK Dana Keistimewaan IFS WBTB Sate klata
- PERATURAN KALURAHAN NO 4 TAHUN 2023
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License
