POKTAN GUYUP RUKUN ADAKAN ANGKAT WALET

06 Februari 2020 14:02:28 WIB

Wonokromoinfo/. Kelompok Tani Guyup Rukun mengadakan giat angkat walet saluran irigasi bulak sawah Dusun Brajan pada kamis pagi (06/02/2020). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh ketuk poktan Nur Wahidan. Turut mendampingi kegiatan tersebut Fuad selaku Dukuh Brajan di sela waktu sebelum berangkat ke kantor Desa.

Angkat walet ini dikerjakan oleh petani Brajan sebanyak 18 personil. Kegiatan ini dilaksanakan untuk memperlancar arus aliran air parit sehingga nantinya kebutuhan pengairan di persawahan dusun brajan bisa tercukupi dengan maksimal.

Tencananya giat angkat walet ini akan diadakan secara bertahap sampai semua saluran irigasi bersih dan lancar, mengingat keterbatasan jumlah petani di Dusun Brajan yang tidak memungkinkan menyelesaikan kegiatan ini dalam sehari kerja.

Kegiatan ini juga mendapat perhatian dari pemerintah Desa Wonokromo. Ini terbukti dengan adanya dana yang dianggarkan oleh pemerintah Desa untuk kegiatan tersebut. Dengan adanya perhatian dari pemerintah Desa ini diharapkan semangat dari petani untuk mempertahankan dan meningkatkan produktifitas pertanian semakin mantap sehingga hasil pertanian semakin meningkat.(fuad)

Komentar atas POKTAN GUYUP RUKUN ADAKAN ANGKAT WALET

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

TAUTAN

http://kpud-bantulkab.go.id/

Kalender Hijriyah-Masehi 2018

Habib

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License