PENGAJIAN AKBAR MEMPERINGATI TAHUN BARU ISLAM 1439 H MASJID DARUL ABROR JATI WONOKROMO
Mustain 28 September 2017 15:04:14 WIB
WONOKROMOINFO. Dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1439 H, Masjid Darul Abror Dusun Jati Wonokromo menyelenggarakan Pengajian Akbar dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1439 H pada hari Selasa, 25/09/2017, dimulai pukul 20.00 WIB - 24.00 WIB.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bapak Surahman selaku Kasi Kemas Kecamatan Pleret, Lurah Desa Wonokromo H. Edy Pudjono, S.IP., M.AP, Babinkamtibmas Desa Wonokromo Bripka Gunawan, Babinsa Desa Wonokromo Serma Mahkardiyono, Carik Desa Wonokromo H. Akhmad Riyanta, Kasi Pelayanan Desa Wonokromo Mustain, Kaur Perencanaan Desa Wonokromo Gunawan serta Tokoh Masyarakat Jati.
Kehadiran musik religi Lang - Lang Buana dari Srumbung Jawa Tengah Pimpinan Bapak Masngudi membuat suasana semakin meriah. H. Sumedi Waluyo selaku Kepala Dusun jati menjelaskan bahwa Pengajian Akbar tersebut sudah lama dipersiapkan sebagai rasa syukur warga masyarakat Dusun Jati memperingati Tahun Baru Islam.
Dalam Sambutannya Lurah Desa Wonokromo H. Edy Pudjono, S.IP., M.AP. memberikan apresiasi kepada masyarakat Dusun Jati yang telah menyelenggarakan acara tersebut dan sangat mengharapkan kepada masyarakat agar tema Pengajian Akbar yaitu "Hijrah Menuju Masyarakat yang Lebih Baik" dapat terwujud dengan nyata.
Mau'idhoh Hasanah disampaikan oleh KH. Usman Ridho dari Temanggung Jawa Tengah. KH. Usman menjelaskan tentang pentingnya Sholat dan Bersedekah.
Komentar atas PENGAJIAN AKBAR MEMPERINGATI TAHUN BARU ISLAM 1439 H MASJID DARUL ABROR JATI WONOKROMO
Formulir Penulisan Komentar
Rebopungkasan Kalurahan Wonokromo
TAUTAN
Kalender Hijriyah-Masehi 2024
Lagu Indonesia Raya
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
| Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Lurah dan Pamong Kalurahan Wonokromo mengikuti Apel Dalam Rangka Hari Desa 2026
- Lurah Wonokromo Serahkan SPPT PBB-P2 Tahun 2026 kepada 12 Pedukuhan
- Takziyah di Rumah Duka Warga Jejeran 2
- APEL PERDANA KALURAHAN WONOKROMO AWALI KEGIATAN TAHUN 2026
- Pemberian PMT Balita Berat Badan Kurang dan Ibu Hamil Risiko Tinggi Kalurahan Wonokromo
- PENGISIAN LOWONGAN PAMONG KALURAHAN WONOKROMO JABATAN CARIK 2025
- FOKUS PENGGUNAAN DANA DESA TAHUN ANGGARAN 2025
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License














